Spesifikasi Lengkap Oppo A77s, Keunggulan, Fitur Dan Harga Terbaru 2024
Kali ini Oppo kembali merilis hpnya di kelas menengah yang dibandrol di harga 3 jutaan, yaitu Oppo A77s yang resmi dilis dan dijual pada akhir tahun 2022, tepatnya di bulan Oktober.
Oppo A77s sendiri ditenagai dengan Operasi Sistem dari ColorOS 12.1 yang berbasis Android 12, dengan dikombinasikan dengan Chipset dari Qualcomm Snapdragon 680, yang memiliki beberapa keunggulan, diantaranya seperti, Chipset yang mumpuni untuk Gaming, Chipset yang lebih bertenaga dan hemat daya, memiliki kualitas kamera yang bagus, dan menghasilkan resolusi layar yang optimal serta masih banyak lagi keunggulan dari chipset Snapdragon 680 lainnya.
Selain itu Oppo A77s juga dibekali dengan kapasitas RAM yang besar lho, berkapasitas RAM 8Gb, maka bisa dikatakan hp Oppo A77s ini sangat lincah digunakan untuk bermultitasking maupun digunakan untuk berselancar di beberapa sosial media secara bersamaan.
Dan asiknya lagi, Oppo A77s juga telah dibekali dengan baterai yang kapasitasnya cukup besar kok, berkapasitas 5000Mah, yang telah memiliki fitur pengisian cepat dengan kekuatan daya sebesar 33W, maka kamu bisa mengisi baterai dengan sangat cepat, tanpa menunggu waktu yang lama lagi, dan oppo meng klaim hanya membutuhkan waktu sekitar 69 menit untuk mengisi baterai dari 0% hingga 100%.
Bagi kamu yang sudan penasaran dengan Spesifikasi lengkap dan harga terbaru dari Oppo A77s, bisa simak tabel dibawah sini ya.
UMUM | |
Rilis | 2022 |
Jaringan | 2G, 3G, 4G |
Sim Card | Dual SIM (Nano SIM) |
BODY | |
Dimensi | 163.74 x 75.03 x 7.99 mm |
Berat | 187g |
LAYAR | |
Jenis | IPS LCD |
Ukuran | 6.56 Inci |
Resolusi | 720×1612 Piksel |
HARDWARE | |
Operasi Sistem | ColorOS 12.1, Berbasis Android 12 |
Chipset | Qualcomm Snapdragon 680 |
CPU | Octa-core (4×2.4 GHz Kryo 265 Gold & 4×1.9 GHz Kryo 265 Silver) |
GPU | Adreno 610 |
MEMORY | |
RAM | 8Gb |
Media Penyimpanan Internal | 128Gb |
Media Penyimpanan External | Ada, Slot Khusus (Micro SD Card) |
KAMERA BELAKANG | |
Dual kamera | 50Mp (Wide), f/1.8 2Mp (Depth), f/2.4 |
Fitur | LED Flash. PDAF, HDR, Panorama |
Video | 1080p@30fps |
KAMERA DEPAN | |
Single Kamera | 8Mp (Wide), f/2.0 |
Video | 1080p@30fps |
KONEKTIVITAS | |
WLAN | WiFi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot |
BLUETOOTH | Bluetooth 5.0 A2DP, LE |
GPS | With A GPS, Glonass, Galileo, BDS, QZSS |
NFC | Tidak Ada |
USB | Tipe C 2.0 |
Sensor | Fingerprint Sensor (Samping), Akselerometer, Gyro, Proksimilitas, Kompas |
Speaker | Mendukung Jack 3.5mm, Stereo |
BATERAI | |
Kapasitas Baterai | 5000Mah, Fastcharging 33W |
Warna | Starry Black, Sunset Orange |
Harga | 8Gb/128Gb Rp. 2.299.000 |
Update Harga Terbaru
Keunggulan Dari Oppo A77s
Menghadirkan desain Yang Minimalis Dan Terlihat Seperti Hp Kelas Premium |
Dibekali dengan Kapasitas Ram Besar 8Gb |
Baterai berkapasitas Jumbo 5000Mah |
Telah memiliki fitur Fastcharging 33W |
Terdapat slot Memori External MicroSD Card |
Note. Informasi yang tercantum di atas mungkin tidak sepenuhnya akurat. Jika Ada Kesalahan Dalam Penyampaian Informasi, Silakan hubungi kami untuk segera kami Revisi